Teken Kontrak Solo dengan Label Warner Records, Fase Baru Perjalanan Musi Jisoo BLACKPINK

Fajarpos.com
Jisoo Blackpink

JAKARTA – Inilah fase baru perjalanan musik penyanyi bernama Jisoo, anggota grup K-Pop BLACKPINK.

Jisoo mengumumkan telah menandatangani kontrak kesepakatan solo global dengan label rekaman Warner Records seperti dikutip dari Soompi, Kamis (30/1).

Warner Records secara resmi mengumumkan bahwa Jisoo telah menandatangani kesepakatan tersebut pada Selasa (28/1).

Kesepakatan ini juga mengawali fase berikutnya dalam perjalanan karier musik Jisoo, yang diumumkan menjelang comeback solonya dengan perilisan mini album berjudul “AMORTAGE” yang akan dirilis pada 14 Februari.

Jisoo mengungkapkan rasa kegembiraannya terhadap babak baru dalam karier musiknya dan mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh para Blink (sebutan penggemar BLACKPINK).

“Saya gembira dengan era baru ini dan kelanjutan perjalanan musik saya. Saya merasa seperti baru saja memulai dan saya ingin mengucapkan terima kasih kepada BLINK atas semua cinta dan dukungan mereka. Ini baru permulaan dan saya senang memulai momen hebat ini dengan Warner Records,” kata Jisoo.

Co-chairman dan CEO Warner Records, Aaron Bay-Schuck menyatakan rasa antusias atas bergabungnya pelantun lagu “FLOWER” itu ke dalam label mereka dan meyakini bahwa kerjasama ini akan membawa dampak yang lebih untuk perjalanan karier musik solo Jisoo. (Ant)

Exit mobile version