Pertamina Raih 20 Penghargaan Proper Emas dan Green Leadership

Fajarpos.com
Foto: Pertamina Raih 20 Proper Emas

Jakarta, FP Nasional – PT Pertamina (Persero) dengan beberapa anak perusahaan mendapatkan 20 penghargaan kategori Proper Emas dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK). Selain itu Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati mendapatkan penghargaan Green Leadership Utama dari KLHK.

KLHK memberikan penghargaan Green Leadership kepada Nicke karena dinilai telah berhasil mengelola energi terbarukan, mengelola air dengan bertanggung jawab dan ketersediaan air untuk semuanya, mengelola sumber daya alam dan SDM yang terkena dampak dari aktivitas produksi dan jasa, mampu mengelola limbah produksi dengan baik, lingkungan bebas dari pencemaran, membangun infrastruktur untuk menjaga kesehatan ekosistem dan komunitasnya, serta memenuhi kebutuhan masyarakat di bidang kesehatan, memperlakukan secara adil dan tidak diskriminasi.

Penghargaan ini diberikan langsung oleh Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin didampingi oleh Menteri LHK Siti Nurbaya Bakar di Istana Wakil Presiden di Jakarta pada 29 Desember 2022.

“Tentunya penghargaan ini menjadi bukti komitmen Pertamina dalam menjalankan usaha berbasis pada lingkungan dan menerapkan konsep green industry. Penghargaan ini juga bisa menjadi daya tarik dan kepercayaan kepada investor untuk menjalankan bisnis bersama Pertamina secara Green untuk perkembangan dunia usaha ke depan, tidak mengurangi emisi dan bagaimana kita mendukung program-program hijau pemerintah,” ujar Corporate Secretary Pertamina Brahmantya Satyamurti Poerwadi

(Ald/Ald)