Jakarta – Libur Natal 2023 di Indonesia jatuh pada hari Senin, 25 Desember 2023. Selain itu, pemerintah juga menetapkan cuti bersama pada hari Selasa, 26 Desember 2023.
Oleh karena itu, libur Natal 2023 berjumlah dua hari. Namun, dikarenakan Natal 2023 berdekatan dengan akhir pekan, maka libur Hari Raya Natal 2023 bisa bertambah jadi empat hari, yaitu:
- Sabtu, 23 Desember 2023: Akhir pekan
- Minggu, 24 Desember 2023: Akhir pekan
- Senin, 25 Desember 2023: Hari Raya Natal
- Selasa, 26 Desember 2023: Cuti Bersama Natal
Daftar Ucapan Selamat Natal 2023
Berikut adalah beberapa ucapan selamat Natal 2023 yang dapat Anda gunakan:
- “Selamat merayakan Natal 2023. Semoga Tuhan Yesus memberikan berkah dan pertolongan.”
- “Natal adalah tentang merayakan bersama dengan orang-orang yang paling kita sayangi. Karena tidak ada yang lebih berarti bagiku daripada kehangatan keluarga istimewa sepertimu. Selamat Natal!”
- “Selamat merayakan Natal bersama keluarga, semoga damai Natal senantiasa menyertai hati kita semua.”
- “Semoga malam Natal suci membawa kehangatan, kebahagiaan, dan kesejahteraan dalam hidup kita. Biarkan lampu Natal membimbingmu menuju kesuksesan dan kemakmuran, dan membawa kedamaian dalam hidup.”
- “Natal adalah saatnya berbagi hati dengan cinta dan kasih sayang. Natal adalah saat memberi dan menerima berkat. Saatnya kita berbahagia, karena penyelamat kita sudah lahir. Selamat Natal.”
- “Malam kudus yang sunyi senyap. Bintang-bintang begitu gemerlap. Juru selamat telah datang ke dunia. Selamat Natal 2023.”
- “Pohon Natal sudah dihias, kue Natal sudah dibuat, kado Natal sudah dibungkus. Sekarang yang tersisa hanyalah mengucapkan selamat Natal. Jadi, selamat Natal 2023 keluarga terkasih!”
- “Selamat Natal 2023 keluargaku tersayang. Semoga kita masih bisa merayakan momen spesial ini di tahun depan.”
- “Semoga duniamu dipenuhi kehangatan dan kebaikan di hari yang mulia ini. Semoga Natalmu dipenuhi dengan kedamaian dan cinta.”
- “Musik Natal adalah tawa, kehangatan Natal adalah persahabatan, semangat Natal adalah cinta. Merry Christmas!”
(*)