Kian Maraknya Kasus DBD, Berikut Deretan Buah Untuk Meningkatkan Trombosit

Fajarpos.com
Buah Untuk Meningkatkan Trombosit

Fajarpos.com, Jakarta – Penurunan trombosit pada pasien demam berdarah dengue (DBD) adalah masalah serius yang memerlukan perhatian medis segera.

Terdapat beberapa buah dan makanan yang dapat membantu meningkatkan kadar trombosit. Namun, perlu diingat bahwa tidak ada buah atau makanan yang secara langsung dapat menyembuhkan DBD.

Pengobatan dan perawatan medis yang tepat dari dokter adalah hal yang paling penting.

Buah untuk meningkatkan trombosit

Meningkatkan kembali kadar trombosit bisa dilakukan dengan beberapa cara, salah satunya dengan cara mengonsumsi buah.

Berikut beberapa buah untuk meningkatkan trombosit, mengutip berbagai sumber.

1. Air kelapa

Buah kelapa sangat baik dikonsumsi saat terkena demam berdarah. Mengutip Hindustan Times, bagian yang dianjurkan dari kelapa adalah airnya karena mengandung banyak elektrolit.

Air kelapa diyakini bisa meningkatkan hidrasi dalam tubuh. Cairan tubuh yang tercukupi sangat penting untuk menjaga keseimbangan dan fungsi organ serta membantu pembuangan racun.

2. Pepaya

Pepaya adalah buah dengan kandungan vitamin C yang cukup tinggi. Selain itu, buah ini juga kaya akan antioksidan yang bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Kandungan serat dalam buah ini juga cukup tinggi dan bisa mendukung kesehatan pencernaan, membantu mencegah sembelit, dan memastikan buang air besar secara teratur.

Selain itu, pepaya menawarkan serangkaian vitamin dan mineral termasuk vitamin A, folat, dan potasium, yang secara kolektif berkontribusi terhadap kesehatan dan pemulihan tubuh.

3. Kurma

Kurma bisa membantu meningkatkan kadar trombosit yang turun akibat DBD.

Mengutip berbagai sumber, kurma mengandung zat besi dan nutrisi penting yang bisa meningkatkan jumlah trombosit secara alami.

4. Aprikot

Aprikot mengandung zat besi yang bisa meningkatkan jumlah trombosit dalam tubuh. Anda disarankan mengonsumsi buah ini saat terkena DBD.

5. Delima

Buah delima kaya akan polifenol flavonoid. Buah ini juga mengandung vitamin C dan antioksidan yang bisa membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh untuk melawan virus dan penyakit serta meningkatkan trombosit darah.

6. Kiwi

Kiwi mengandung vitamin C, vitamin E, vitamin K, folat, hingga potasium yang baik untuk sistem kekebalan tubuh. Selain itu, buah ini juga bisa meningkatkan trombosit dan elektrolit dalam tubuh.

7. Jambu biji

Jambu biji adalah buah yang kaya vitamin C. Buah ini berkhasiat meningkatkan kekebalan tubuh serta meningkatkan jumlah trombosit yang sempat menurun.

Demikian beberapa buah yang bisa dikonsumsi untuk meningkatkan trombosit pada pasien DBD. Semoga membantu.

Exit mobile version